(0752) 82008
office@smpn2padangpanjang.sch.id

SMP NEGERI 2 PADANG PANJANG

Berakhlak Mulia, Berprestasi, Terampil, Berbudaya dan Cinta Lingkungan

Kegiatan Temu Penyair Asia Tenggara II

Kegiatan Temu Penyair Asia Tenggara II yang diadakan mulai tanggal 30 November hingga 3 Desember 2022 menyita perhatian masyarakat Padang Panjang. Sebanyak 100 penyair lolos kurasi antologi puisi dan diundang ke Padang Panjang. Rangkaian kegiatan sangat padat dan bertujuan memperkenalkan Kota Padang Panjang ke seluruh dunia. Salah satu kegiatan yang memiliki respon positif adalah kunjungan penyair-penyair ke berbagai sekolah. Salah satu sekolah yang dikunjungi adalah SMPN 2 Padang Panjang, sekolah yang dipimpin oleh Ibu Rita Yanti,S.Pd ini terkenal dengan Majalah Pita Biru, literasi, dan keseniannya. Penyambutan Penyair Asia Tenggara berlangsung meriah dan luar biasa. Penyair disambut dengan Tari Aso, tarian yang menggambarkan suasana religius di Kota Serambi Mekkah. Kemudian pembacaan puisi yang berjudul Pakansi Ke Ajer Minburun karya Andini Nafsika, salah satu guru SMPN 2 Padang Panjang yg juga merupakan salah satu peserta Temu Penyair Asia Tenggara II, puisi ini dibacakan dengan apik dan luar biasa oleh salah satu siswa SMPN 2 Padang Panjang. Ditambah dengan Tari Piriang yg menawan. Penyair Asia Tenggara sungguh terpukau dengan penyambutan ini.

” Kami sangat senang dikunjungi oleh orang-orang berbakat dalam bidang menulis, semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan memotivasi siswa dan siswi agar lebih giat membaca dan menulis.” ujar Ibu Rita Yanti, S.Pd.

Respon yang baik dari segala bidang ini membuktikan bahwa acara Temu Penyair Asia Tenggara II ini dapat menjaga atmosfer bidang kepenulisan dan dapat mempromosikan Kota Padang Panjang ke dunia luar.

Share:

More Posts

SMP N 2 Bertekad jadi Sekolah Adiwiyata

PADANG PANJANG, KOMINFO —SMP N 2 Padang Panjang bertekad jadi Sekolah Adiwiyata. Tekad itu direalisasikan dengan kegiatan yang ramah lingkungan, mengampanyekan pemilahan sampah dan membina